7 Booster Nilai Akre Prodi TK Tel-U dari C menjadi A


Nilai akreditasi ‘A’ untuk program studi D3 Teknik Komputer Telkom University bagi saya adalah kemenangan epic, karena kami loncat dari nilai ‘C’. Seperti bangkit dari kubur sambil diiringi lagu metal Gumen no Yumiya gubahan Linked Horizon. Gloria!

Setiap saya ingat kembali, banyak pihak yang berkontribusi besar dalam kemenangan ini. Inilah beberapa di antaranya.

1. Dukungan yang besar dari manajemen dan struktural.

Sejak pertama kali dibentuk kepanitiaan pak Dekan dan ibu bapak Wadek sudah mewanti-wanti untuk menyiapkan data dan evidence jauh-jauh hari. Progres kinerja kepanitiaan senantiasa dimonitor dan ditanyakan kemajuannya secara berkala. Bahkan, kami mendapat alokasi dana untuk workshop di hotel.

2.Support yang besar dari rekan sejawat prodi lain yang sudah lebih dahulu akreditasi.

Kami diberikan kesempatan untuk melihat proses visitasi dan kelengkapan borang dari prodi yang sudah lebih dahulu submit dokumen yaitu Komputerisasi Akuntansi, Manajemen Informatika, dan Informatika. Kami perhatikan betul-betul titik tekan dan titik lemah saat proses akreditasi dan kami usahakan agar tidak terjadi saat tiba giliran kami.

3. Kontribusi besar dari unit dan direktorat se-Tel U sebelum dan saat visitasi.

Mereka mempunyai andil yang sangat besar sekali. Asman dan Manajernya sangat kooperatif menyediakan data evidence yang kami perlukan. Dari auranya sangat terasa bahwa mereka juga berharap besar agar prodi kami bisa meraih akreditasi A.

Salah satu asman yang paling cerewet memeriksa kelengkapan dokumen evidence kami adalah Bu Asti dari BAA. Beliau cek kembali map dan folder dari setiap evidence yang kira-kira berpeluang ditanyakan. Beliau bahkan meminta saya mencetak beberapa evidence yang harus ada format hardcopynya.

4. Dukungan Sistem Informasi yang oke punya.

Saat visitasi, internet harus stabil. Hotspot harus available, iGracias juga harus up and optimal. Terima kasih kepada direktorat sisfo yang berkenan mempersiapkan khusus akses jaringan sehingga penunjukkan digital evidence berjalan mulus. Saya juga sangat bersyukur Pak Direktur Sisfo berkenan membantu menjawab beberapa pertanyaan asesor berkaitan infrastruktur ICT yang jadi poin besar di borang akreditasi.

5. Kehadiran lengkap pejabat teras Tel-U saat menyambut asesor dan pengecekan evidence.

Kami merasa sebagai keluarga. Wakil rektor Tel U berkenan membuka acara saat visitasi bermula. Asman dan staf terkait secara terus menerus dan bergantian mendampingi dan membantu menjawab pertanyaan yang sudah menjadi domain kerja mereka. Pada saat itu kami merasa ‘we’re not working alone

6. Kekompakan Tim Akreditasi

Hotel Mercure jadi saksi bisu workshop perdana tim akre Prodi TK. Awalnya kami pikir bakal nginep di sana hehe.. tapi ternyata karena pulang pergilah kami jadi kompak. Karena banyak ngerumpi selama perjalanan.

Sesudah workshop kerja tim jadi semakin intens bertemu setiap hari di ruang kerja akre. Kami sulap ruang bekas kaprodi jadi kelinci -eh ruang evidence.

Keberadaan Mbak Dini sebagai seksi konsumsi memperteguh kerja kami dari pagi hingga sore hari. Pagi kami disuguhi spageti, sore kadang kue kotak atau jus stroberi.

7. Submit borang secepatnya dan apa adanya.

Fokus kami waktu itu adalah menyiapkan borang selengkap mungkin dengan evidence yang lengkap. Jadilah kami gerilya cari evidence seperti son goku dkk mencari dragonball.

Yang sulit itu evidence seputar data akademik seperti mahasiswa yang diterima, mahasiswa yang wisuda, mahasiswa yang DO dan lainnya. Datanya harus akurat dan tidak banyak versi. Ini yang memakan waktu cukup lama.

Tapi yang kami syukuri adalah apresiasi dari asesor ketika mengomentari data mahasiswa yang DO. Angka DO prodi TK sedikit di atas standar tapi tidak 0% juga. Padahal asesor seringkali menemukan kejanggalan di prodi kampus lain yang mencantumkan angka DO mencapai 0% Padahal itu sesuatu yang sangat jarang terjadi.

,

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *