Filosofi Menunjuk : 4 vs 1


Anda berfikir orang lain sedang suudhon, padahal belum tentu, maka Anda sedang suudhon pada dia.

Anda berkata orang lain sedang memfitnah, padahal belum tentu, maka Anda sedang memfitnah dia.

Anda mengatakan orang lain melakukan perbuatan bid’ah, padahal Rasulullah tidak pernah membid’ahkan siapapun, maka Anda sedang berbuat bid’ah.

Anda memarahi orang yang sedang marah, sungguh Anda tak ada bedanya dengan dia.

Anda menyalahkan orang yang salah, itu tidak salah. Anda tidak menyalahkan orang yang salah, itu salah.

Anda jangan belagak jadi pahlawan kebenaran karena siapa tahu Anda hanya jadi pahlawan kebetulan.

Anda menunjuk satu jari ke lawan sementara empat sisanya sedang menunjuk ke diri sendiri.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *